Yonif 8 Marinir Bagikan Sembako ke Warga dan Panti Asuhan

MEDAN, KabarMedan.com | Batalyon Infanteri 8 Marinir bersama Forkopimca dan para sahabat marinir membagikan sembako kepada masyarakat, Jumat (22/5/2020).

Sebanyak 600 paket sembako, 500 masker, dan uang santunan diberikan kepada kaum dhuafa, lansia, Panti Asuhan Darul Yatama dan Panti Asuhan Al Ikhlas.

Danyonif 8 Marinir Letkol Marinir Imam Supriyanto, M.Tr.Opsla mengatakan, bakti sosial “Marinir Peduli Berbagi” bertujuan untuk membantu masyarakat di sekitar Pangkalan Brandan yang terdampak COVID-19.

Baca Juga:  Polres Serdang Bedagai Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Teluk Mengkudu

“Sasaran kita adalah kaum dhuafa, lansia dan anak yatim di sekitar Kesatrian Yonif 8 Marinir Pangkalan Brandan, Langkat,” katanya.

Kegiatan dilakukan dengan tetap mengutamakan dan memperhatikan protokol kesehatan.

Hal ini dilakukan agar tidak menimbulkan kerumunan orang serta tidak lupa juga penggunaan masker.

Baca Juga:  KAI Divre I Sumut Gelar Aksi Bersih Lintas di Sepanjang Jalur Medan-Bandar Kalipah

Hadir dalam kegiatan tersebut Perwira Seksi Operasi Mayor Marinir Afrison Taufik, seluruh perwira di jajaran Yonif 8 Marinir, Kapolsek Pangkalan Brandan, Camat Sei Lepan, Sekcam Sei Lepan, dan para sahabat Marinir. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.