Sergai Jadi Tuan Rumah Asia Pacific Rally Championship 2024 Kedua Kalinya, Kesempatan Memperkenalkan Aset Wisata dan Peningkatan Ekonomi

SERDANG BEDAGAI, KabarMedan.com | Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) kembali menjadi tuan rumah Asia Pasifik Rally Championship (APRC) 2024, yang diselenggarakan pada 2-4 Agustus.

Even ini bukan hanya menjadi ajang adu kecepatan bagi 47 perally internasional, tetapi juga membawa dampak ekonomi yang signifikan bagi daerah ini.

Kejuaraan rally yang berlangsung di lintasan PT. PP Lonsum, Rambong Sialang Estate, Kecamatan Sei Rampah, dipastikan akan menarik banyak pengunjung dan pecinta otomotif.

Wakil Bupati Sergai, H. Adlin Tambunan, dalam pembukaan acara di Alun-alun Sergai, mengungkapkan bahwa antusiasme masyarakat tidak hanya datang dari ketertarikan pada olahraga otomotif, tetapi juga dari harapan akan manfaat ekonomi yang dibawa oleh acara ini.

“Kejuaraan ini memberikan dorongan besar bagi UMKM lokal. Dengan banyaknya pengunjung, kami berharap ada peningkatan penjualan produk-produk lokal yang turut meramaikan perekonomian daerah,” ujar Adlin di alun-alun Sergai, Jumat (02/08/2024).

Baca Juga:  Resmi! Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Dia menambahkan, even ini juga menjadi kesempatan bagi Sergai untuk memperkenalkan aset-aset barunya, termasuk Alun-alun Sergai, sebagai destinasi wisata.

Haris Mustafa Nasution, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut, menekankan pentingnya penyelenggaraan yang aman dan tertib.

“Kami bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk kepolisian dan TNI, untuk memastikan keamanan acara. Penonton diharapkan mengikuti aturan demi keselamatan bersama,” katanya.

Selain itu, ia juga menyebutkan bahwa persiapan yang matang telah dilakukan untuk memastikan kelancaran acara ini.

Tak hanya itu, kehadiran peserta dan penonton dari berbagai daerah di Indonesia bahkan luar negeri juga diharapkan dapat mempromosikan Sumatera Utara sebagai destinasi wisata dan pusat kegiatan internasional.

Baca Juga:  Teka-teki Calon Pelatih Timnas Indonesia Terungkap, Ini Sosoknya!

Agus Fatoni, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatra Utara, menyatakan dukungannya terhadap acara ini, yang dinilainya sebagai momen penting untuk memajukan pariwisata dan perekonomian daerah.

“Acara ini membuka peluang besar bagi promosi Sumut di kancah internasional. Kami berharap, dengan suksesnya penyelenggaraan ini, Sumut dapat terus dipercaya untuk menjadi tuan rumah berbagai event bergengsi di masa mendatang,” tutur Agus.

Selain sebagai hiburan dan kompetisi, Asia Pasifik Rally Championship 2024 juga menjadi ajang untuk memperkenalkan budaya dan produk lokal kepada pengunjung, serta meningkatkan rasa bangga masyarakat lokal terhadap daerah mereka. [KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.