Darma Wijaya Kunjungi Korban Kebakaran di Teluk Mengkudu, Sampaikan Dukungan Moral dan Bantuan

Calon Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya Mengunjungi Korban Musibah Kebakaran di Kecamatan Teluk Mengkudu/JN

SERDANG BEDAGAI, KabarMedan.com |  Calon Bupati Serdang Bedagai (Sergai) nomor urut 1, Darma Wijaya, memberikan dukungan moral kepada Ariadi Sinulingga (53), seorang warga Desa Sei Buluh, Kecamatan Teluk Mengkudu, yang rumahnya hangus terbakar pada Sabtu (12/10/2024) malam.

Darma Wijaya mengunjungi Ariadi pada Senin (14/10/2024) sore untuk menyampaikan rasa simpatinya dan memberikan bantuan.

“Terima kasih, Pak Darma Wijaya, sudah datang menjenguk kami yang baru saja mengalami musibah kebakaran,” ujar Ariadi, penuh haru.

Ariadi mengisahkan bahwa saat kebakaran terjadi, istrinya, Sarmalina Simbolon (52), sedang tidur di rumah, sementara dirinya berada di luar untuk membeli kebutuhan dagangan.

Baca Juga:  Operasi Zebra Toba 2024 di Sergai, Puluhan Pengendara Terjaring Razia

Ketika kembali, ia mendapati api telah melalap sekitar 40 persen rumahnya. Meski beberapa barang berharga dan perabotan ludes terbakar, dua unit sepeda motor berhasil diselamatkan.

“Mobil pemadam kebakaran tiba saat api sudah membesar, tapi mereka langsung berusaha memadamkannya,” tambah Ariadi dengan nada sedih. Ia menduga kebakaran dipicu oleh kipas angin di dalam rumah yang mengalami korsleting.

Dalam kesempatan itu, Darma Wijaya memberikan dorongan semangat kepada Ariadi dan keluarganya agar tetap tabah menghadapi musibah ini.

Baca Juga:  Puluhan Mahasiswa FDK UINSU Gelar Aksi, Desak Pembekuan Ormawa dan Penelusuran Calo Beasiswa KIP

“Insya Allah, di balik musibah ini pasti ada hikmah yang bisa kita petik. Semoga bapak Ariadi dan keluarga bisa segera bangkit, dan Allah SWT menggantinya dengan yang lebih baik,” kata Darma Wijaya.

Sebagai bentuk kepedulian, Darma Wijaya juga memberikan bantuan berupa uang tunai dan bahan pangan kepada keluarga yang terkena musibah tersebut, dengan harapan dapat meringankan beban mereka.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.