Gubsu Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi dan PTM di Siantar Simalungun

Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun, Selasa (21/9/2021). (Foto: Istimewa)

PEMATANGSIANTAR, KabarMedan.com | Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi meninjau pelaksanaan vaksinasi dan aktivitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun, Selasa (21/9/2021).

Ketika menemui para siswa yang memulai aktivitas PTM, Gubernur berpesan dan mengingatkan untuk tetap semangat belajar di sekolah dan di rumah.

Selain itu, Gubsu meminta para siswa untuk selalu mematuhi protokol kesehatan selama berada di lingkungan sekolah.

Setiap siswa diwajibkan memakai masker dan menjaga jarak saat berada di dalam maupun luar kelas.

Baca Juga:  KAI Divre I Sumut Layani 2,4 Juta Penumpang Selama 2024

“Yang semangat belajarnya dan tetap patuhi protokol kesehatan. Nanti pemerintah akan siapkan vaksin untuk kalian, supaya semuanya sehat dan dapat menjalankan PTM,” ujarnya.

Edy Rahmayadi juga meminta kepada para tenaga pengajar untuk terus mengingatkan serta memberikan contoh kepada para siswa agar menjaga kedisiplinan dalam menjalankan protokol kesehatan.

Disamping mengunjung aktivitas PTM di Siantar dan Kabupaten Simalungun, Edy Rahmayadi juga meninjau pelaksanaan vaksinasi untuk masyarakat.

Baca Juga:  Kajari Sergai Terima Penghargaan Keberhasilan Tim PAKEM Menjaga Kerukunan Beragama Sepanjang Tahun 2024

Dilakukan juga dengan pertemuan bersama aparatur pemerintah, kecamatan, kelurahan serta kepala sekolah SMA dan SMK.

Dalam kunjungan ini, Gubsu didampingi oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Sumut Nawal Lubis, Kepala Biro Umum Mahfullah Pratama Daulay, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumut Irman Oemar, Kepala Dinas Pendidikan Sumut Syaifuddin serta sejumlah pejabat lainnya. [KM-103]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.