Jadi Cawalkot Medan, Bobby Punya Harta Rp 54 Miliar dan Akhyar Rp 3,1 Miliar

MEDAN, KabarMedan.com | KPK mengumumkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) calon kepala daerah di Pilkada 2020.

Calon Wali Kota Medan, Bobby Nasution tercatat punya harta Rp 54.861.280.543. Bobby memiliki delapan bidang tanah dan bangunan dengan total Rp
34.175.000.000.

Tanah dan bangunan itu yang tercatat sebagai hasil sendiri berada di Medan, Deli Serdang, Jakarta dan Surakarta. Menantu Presiden Joko Widodo ini juga mempunyai sejumlah kendaraan dengan total Rp 1.260.000.000.

Bobby tercatat memiliki surat berharga Rp 10,5 miliar, kas dan setara kas Rp 8.926.280.543. Ia tercatat tidak memiliki utang.

Aulia Rachman yang merupakan pasangan Bobby Nasution tercatat memiliki harta Rp 4.457.677.639. Aulia tercatat memiliki 10 bidang tanah dan bangunan di Medan, Deli Serdang dan Jakarta Timur.

Baca Juga:  MUI Sergai Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada 2024

Dari jumlah tersebut, ada tiga tanah dan bangunan yang merupakan hadiah, seperti di Jakarta Timur Rp 704 juta, di Deli Serdang Rp 30 juta dan di Medan Rp 665 juta.

Aulia punya tiga kendaraan dengan total Rp 990 juta, harta bergerak lainnya Rp 309 juta, kas dan setara kas Rp 585 juta, harta lainnya Rp 10 juta, dan utang Rp 1,9 miliar.

Harta Akhyar Nasution Rp 3,1 Miliar

Sementara itu, calon Wali Kota Medan, Akhyar Nasution tercatat punya harta Rp 3.114.348.855. Akhyar tercatat punya dua bidang tanah dan bangunan di Medan dan Deli Serdang hasil sendiri senilai Rp 1.637.318.000.

Akhyar juga punya dua unit kendaraan senilai Rp 78 juta, harta bergerak Rp 160 juta, kas setara kas Rp 1,2 miliar, dan tercatat tak memiliki utang.

Baca Juga:  MUI Sergai Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih pada Pilkada 2024

LHKPN tersebut merupakan laporan Akhyar pada Desember 2019. Akhyar melaporkan sebagai Wakil Wali Kota Medan.

Sementara pasangan Akhyar, Salman Alfarisi tercatat punya harta Rp 2.208.180.040. Ia punya tiga bidang tanah dan bangunan di Medan Rp 1,9 miliar, kendaraan Rp 5 juta dan utang 148.078.139.

LHKPN itu merupakan laporan Salman pada Desember 2019. Salman melapor sebagai Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara.

Di Pilkada Medan, pasangan Akhyar-Salman yang diusung Demokrat dan PKS mendapat nomor urut 1.

Bobby Nasution-Aulia Rachman mendapat nomor urut 2. Mereka diusung PDIP, Gerindra, PAN, Golkar, NasDem, PPP, PSI, dan Hanura. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.