Jambore I AIS-BS Dibuka dengan Aksi Prototipe Robot Penjinak Bom

DELISERDANG, KabarMedan.com | Rentetan dentuman meriam memecahkan keheningan di Bumi Perkemahan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang pada Sabtu 23 Desember 2017. Dentuman meriam ini merupakan penanda dibukanya kegiatan JAMBORE I AIS-BS.

Namun ada yang berbeda kali ini. Meriam bambu yang berdentum bukan dipicu oleh seseorang, namun dihidupkan oleh sebuah robot. Robot yang beraksi ini merupakan prototipe robot penjinak bom karya Bengkel Robot Az-Zakiyah Medan.

Guru Pembimbing Robotik di sekolah Az-Zakiyah Islamic School (AIS) Medan, Hadi Ismanto, mengungkapkan kegembiraannya usai melihat keberhasilan aksi prototipe robot penjinak bom mereka kali ini.

Ia mengaku, tim Bengkel Robot Az-Zakiyah sangat serius dalam menyiapkan robot karya mereka agar sukses menjalankan misinya dalam pembukaan JAMBORE I AIS-BS. Hadi juga menambahkan, setelah kesuksesan ini, Bengkel Robot Az-Zakiyah akan terus melakukan riset untuk menciptakan robot-robot lain yang berguna bagi kehidupan masyarakat.

Baca Juga:  KAI Divre I Sumut Layani 2,4 Juta Penumpang Selama 2024

“Alhamdulillah kita sudah sukses dengan model dasar robot ini. Insya Allah robot yang merupakan prototipe robot penjinak bom ini, terus kami kembangkan. Kami juga akan mengembangkan dan mengaplikasikan model dasar robot ini agar bisa menjadi robot pemadam kebakaran, robot pendeteksi panas, dan berbagai robot lainnya. Mohon doa dan dukungan semua pihak juga,” katanya.

Menurut rencana, JAMBORE I AIS-BS akan digelar selama 2 hari, yakni 23-24 Desember 2017. Dalam jambore kali ini, selain kesuksesan aksi prototipe robot penjinak bom, para pemanah-pemanah cilik juga turut beraksi.

“Dalam 2 hari para siswa, orang tua, dan guru akan mengikuti sejumlah kegiatan yang menarik. Mereka akan berbaur dalam setiap kegiatan untuk menciptakan sinergi yang baik,” ujar Ketua Panitia Jambore I AIS-BS, Putra Perwira Lubis.

Baca Juga:  Kajari Sergai Terima Penghargaan Keberhasilan Tim PAKEM Menjaga Kerukunan Beragama Sepanjang Tahun 2024

Direktur AIS-BS, Indah Hendrasari mengungkapkan, jambore ini sebagai pintu masuk untuk mengisi liburan anak dengan hal yang bermanfaat.

“Harapan kami akan ada sinergi yang lebih berkualitas antara orang tua, guru, dan siswa,” ungkapnya.

Indah mengatakan,ide awal melaksanakan jambore ini adalah karena adanya dorongan dari orang tua siswa yang ingin berlibur dengan merasakan camping bersama anaknya.

“Kami mengedepankan sekolah ramah anak dan ramah otak. Dan camping merupakan bagian dari kegiatan sekolah. Anak-anak sudah terbiasa camping. Dan sekarang tinggal mensinergikan antara guru, orang tua, dan siswa, agar fitrah anak didik kita bisa terus tumbuh dengan baik,” pungkasnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.