Partai Demokrat Sergai Resmikan Kantor Baru

SERDANG BEDAGAI, KabarMedan.com | Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) meresmikan kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sergai yang baru di Jl. Lintas Medan – T. Tinggi Km. 58 Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Jumat (9/9/2022).

Peresmian itu dirangkai dengan kegiatan Bakti Sosial, Donor Darah bekerjasama dengan PMI Sergai sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun Partai Demokrat yang ke 21 tahun.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sergai Yunasril didampingi Sekretaris Hj. Susilawati dan Bendahara H. Safrul Rizal mengatakan, seluruh kader harus bersama-sama membesarkan Partai Demokrat serta menjadikan Partai Demokrat menjadi partai pemenang di Kabupaten Sergai.

Baca Juga:  Sanggar Belajar Umi Yati Gelar Rangkaian Acara Meriahkan 1 Muharram 1446 Hijriah

“Tanpa adanya kekompakan diantara kader itu kemenangan sulit untuk diraih. Semoga rumah Demokrat yang baru ini akan menjadi perjuangan awal demi kejayaan Partai Demokrat di Kabupaten Sergai,” jelasnya.

Dikesempatan tersebut, Yunasril mengajak seluruh kader mendukung dan memenangkan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai presiden Republik Indonesia pada tahun 2024.

Sementara itu, Bupati Sergai Darma Wijaya yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sergai Faisal Hasrimy, menyampaikan apresiasi kepada Yunasril yang diamanahkan menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sergai.

“Selamat atas amanah ini, dan selamat juga kepada Partai Demokrat yang kini telah memiliki tempat yang baru, semoga jadi rumah yang menginspirasi seluruh kader Demokrat”, ujar Faisal.

Baca Juga:  Sanggar Belajar Umi Yati Gelar Rangkaian Acara Meriahkan 1 Muharram 1446 Hijriah

Faisal menyampaikan, apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran Partai Demokrat Kabupaten Sergai yang selama ini aktif berkordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Sergai dalam pembangunan kehidupan politik masyarakat.

Sebelumnya, Ketua panitia Erwanto melaporkan, selain peresmian kantor baru Partai Demokrat juga mengadakan bakti sosial donor darah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sergai.

“Kita juga melaksanakan pemberian santunan terhadap anak yatim dan janda yang kurang mampu,” pungkas Erwanto.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.