MEDAN,KabarMedan.com | PSMS Medan terus memantapkan skuatnya jelang kompetisi Liga 2 musim ini yang akan dihelat Juli mendatang.
Salah satunya yakni mengagendakan ujicoba. Adapun yang menjadi lawannya yakni sejumlah tim dari Liga 3 dan bahkan rencananya akan menghadapi tim Liga 1 Persiraja Banda Aceh, pada Minggu (27/6/2021) pekan depan.
Hal itu disampaikan Sekum PSMS Medan, Julius Raja kepada awak media, Senin (14/6/2021) sore di Stadion Mini Kebun Bunga Medan.
“Ya benar kita ada rencana ujicoba untuk pekan ini kita akan menghadapi tim Liga 3, dan pekan depan rencananya akan bertolak ke Aceh menghadapi tim PON dan juga tim Liga 1, Persiraja Banda Aceh,” sebut pria yang akrab disapa King itu.
Menyahuti persiapan menatap laga ujicoba, asisten pelatih PSMS Medan, Legimin Rahardjo menerangkan jika saat ini anak asuhnya terus mendapatkan porsi latihan yang intens terutama dalam hal finishing touch dan defend.
“Defend sama transisi kita menyerang terus kita lakukan. Tadi juga banyak latihan di finishing touch, kombinasi finishing juga terus kita perbaiki. Ini untuk persiapan ujicoba dan mulai fokus ke situ,” sebut Legimin.
Sementara itu Legimin juga menyebutkan sebelum ujicoba menghadapi tim Liga 1, anak asuhnya akan melakoni ujicoba menghadapi tim Liga 3.
“Kamis (17/6/2021) depan rencananya kita ada ujicoba tapi dengan siapa kita belum tahu mungkin nanti kita komunikasi dengan pelatih,” terangnya mengakhiri.[KM-04]