RSUP H Adam Malik Gelar Pemeriksaan Pap Smear Gratis

MEDAN, KabarMedan.com | Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) H Adam Malik akan menggelar pemeriksaan pap smear secara gratis pada Rabu 28 Februari 2018, di Gedung Paviliun Instalasi Pelayanan Eksekutif RSUP H Adam Malik. Selain itu, juga diadakan seminar awam tentang kanker serviks dan kanker payudara.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, sesuai dengan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI pada akhir 2016 lalu,” kata Kepala Instalasi Pelayanan Eksekutif dr Qadri Fauzi Tanjung SpAN-KAKV, Ketua Panitia kegiatan ini, Selasa (27/02/2018).

Ia berharap, masyarakat secara umum dapat mengenal pelayanan rawat jalan eksekutif di RSUP H Adam Malik. “Pemeriksaan pap smear untuk deteksi dini kanker serviks ini bisa diikuti secara gratis oleh masyarakat umum, siapa saja wanita yang telah seksual aktif,” ujarnya.

Baca Juga:  KAI Divre I Sumut Layani 2,4 Juta Penumpang Selama 2024

“Untuk pendaftaran kegiatan ini, bisa menghubungi Sekretariat Panitia dengan Sdri Esty Budi Rahayu Ns MKep SpMat (HP 081272175377) atau Sdri Yunita Hasaroh SKM (HP 081260092725) untuk mendapatkan undangan pemeriksaan pap smear dan seminar,” ujarnya.

Sementara itu, untuk seminar awam yang menjadi pembuka kegiatan akan disampaikan oleh sejumlah dokter spesialis di RSUP H Adam Malik, Yakni, dr Deri Edianto SpOG(K) Onk yang akan membahas tentang deteksi dini kanker serviks, dr Kamal Basri Siregar SpB(K) Onk akan menyampaikan deteksi dini kanker payudara, dan dr Rosmita Ginting SpRad(K) Onk yang akan mengulik soal pola hidup sehat untuk mencegah kanker.

Baca Juga:  Kejari Sergai Periksa Dua Saksi Baru Perkara Dugaan Penyalahgunaan Kredit Bank Plat Merah

RSUP H Adam Malik juga sudah melaksanakan sejumlah kegiatan sosial, mulai dari penyuluhan kesehatan tentang kanker kepada para pasien dan keluarga di area ruang tunggu Instalasi Rawat Jalan RSUP H Adam Malik pada Senin, 5 Februari 2018, serta ceramah awam tentang pola hidup sehat untuk pencegahan kanker dan seputar deteksi dini kanker mulut di Aula Kantor Kecamatan Medan Tuntungan pada Rabu, 21 Februari 2018. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.