KPU Sumut Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilgub 2024

KPU Sumut Gelar Rapat Pleno Terbuka Penghitungan Suara Pilgubsu 2024/km4

MEDAN, KabarMedan.com | Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Utara menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut 2024, di Hotel Emerald Garden, Medan, Minggu (8/12/2024).

Rapat pleno ini digelar secara terbuka dan dihadiri berbagai pihak, termasuk unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sumut, KPU kabupaten/kota, Bawaslu, pemantau pemilu, dan tamu undangan lainnya.

Turut hadir saksi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dari kedua kubu, yakni Khairul Hasibuan dan Sucipto untuk Paslon 01 Bobby-Surya, serta A bersama Jepri Natanael Sinaga untuk Paslon 02 Edi-Hasan.

Ketua KPU Sumut, Agus Arifin, dalam sambutannya, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran tahapan Pilkada di Sumut.

Baca Juga:  KPU Sumut Tetapkan Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2024, Pasangan Bobby Nasution - Surya Unggul

“Segala puji bagi Tuhan Yang Maha Esa. Berkat rahmat-Nya, kita semua diberi kesehatan sehingga dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam pelaksanaan Pilkada, baik di tingkat provinsi maupun di 33 kabupaten/kota,” ucap Agus.

Ia menegaskan bahwa rapat pleno rekapitulasi suara kali ini dilaksanakan secara transparan. Agus juga mengungkapkan bahwa pemungutan suara telah digelar di 25.223 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 27 November 2024.

Menurut Agus, rekapitulasi suara dilakukan secara berjenjang, dimulai dari tingkat kecamatan pada 28 November hingga 3 Desember 2024 di 455 kecamatan se-Sumut. Kemudian, rekapitulasi tingkat kabupaten/kota dilakukan pada 29 November hingga 6 Desember 2024.

“Hari ini, kita melaksanakan rapat pleno terbuka tingkat provinsi sebagai bagian akhir dari proses rekapitulasi,” jelas Agus.

Baca Juga:  KPU Sumut Tetapkan Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2024, Pasangan Bobby Nasution - Surya Unggul

Ia juga menyampaikan bahwa terdapat pemungutan suara susulan di 108 TPS dan pemungutan suara lanjutan di 8 TPS pada 1 Desember 2024. Selain itu, pemungutan suara ulang digelar di 12 TPS pada 5 Desember 2024.

“Seluruh proses tersebut telah terlaksana dengan baik sesuai ketentuan yang berlaku,” tambahnya.

Menutup sambutannya, Agus menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang berperan dalam pelaksanaan Pilkada.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga seluruh tahapan Pilkada dapat berjalan dengan lancar,” tutupnya.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.