Alokasi Dana Diseminasi Program USAID PRIORITAS di Sumut Rp 20 Miliar

Perwakilan dari Tapanuli Utara mempresentasasikan rencana kerja program diseminasi di daerahnya. USAID PRIORITAS menggelar Lokakarya Perencanaan Program Diseminasi USAID PRIORITAS di Ballroom Hotel Aryaduta untuk memperluas jangkauan pendidikan bermutu di Sumut.

KABAR MEDAN | Sepuluh kabupaten/kota mitra USAID PRIORITAS di Sumut sepakat melakukan program perluasan (diseminasi). Program ini bertujuan memperluas jangkauan layanan pendidikan bermutu untuk tahun 2015. Impelementasi program ini sepenuhnya dibiayai oleh pemerintah kabupaten/kota melalui APBD dan BOS (Biaya Operasional Sekolah).

”Mitra kami berkomitmen mengalokasikan lebih dari Rp. 20 milyar untuk diseminasi,” terang Koordinator Provinsi USAID PRIORITAS Sumut Agus Marwan dalam penutupan Lokakarya Perencanaan Program Diseminasi USAID PRIORITAS di Ballroom Hotel Aryaduta, Medan (Sabtu, 4/10/2014).

Agus Marwan mengatakan lebih lanjut, besarnya anggaran yang disediakan 10 kabupaten/kota (Medan, Langkat, Binjai, Deli Serdang, Tebing Tinggi, Tanjungbalai, Labuhanbatu, Tapanuli Utara, Tapanuli Selatan, Sibolga dan Nias Selatan) merupakan bukti tingginya keinginan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Dengan anggaran ini, ribuan tenaga pendidik dan non kependidikan akan ditingkatkan kapasitasnya. “Kami sangat mengapresiasi pemerintah kabupaten/kota seperti Deli Serdang, Tebing Tinggi, Labuhanbatu dan Nias Selatan yang berkomitmen mengalokasikan anggaran diseminasi di atas Rp.1 Milyar dari APBD,” terangnya.

Kepala Dinas Pendidikan Labuhanbatu Drs. Iskandar, M.Pd mengatakan telah mengalokasikan Rp.3,2 milyar untuk diseminasi. Implementasi akan dilaksanakan dengan pendekatan pengembangan kecamatan. Tahun ini pihaknya sedang mengembangkan dua kecamatan baru. Di Labuhanbatu terdapat 9 kecamatan.

“Kami targetkan pada tahun 2015 seluruh kecamatan sudah selesai kita kembangkan. Jadi pada tahun 2016 kita tinggal fokus pada penguatan. Melalui pengembangan ini, kami berusaha agar mutu pendidikan di Labuhanbatu unggul di tingkat provinsi dan nasional,” ungkapnya.

Kepala Bidang Perencanaan Sumberdaya Manusia (SDM) dan Sosial Budaya Bappeda Provsu Ir. Syahrial Pulungan, M.Si mendukung pelaksanaan program diseminasi. Diseminasi ini diyakininya bisa mempercepat pencapaian misi Gubenur Sumatera Utara untuk meningkatkan daya saing SDM Sumut. Pihaknya juga berusaha untuk mendorong perluasan program USAID PRIORITAS kebanyak kabupaten/kota lain melalui APBD.

“Kami meminta USAID PRIORITAS melakukan koordinasi dengan Bappeda provinsi untuk melakukan perencanaan selanjutnya,” tukasnya.

Program USAID Prioritizing Reform, Innovation, Opportunities for Reaching Indonesia’s Teacher, Administrators, and Students (USAID PRIORITAS) adalah program lima tahun yang didanai oleh United States Agency for International Development (USAID). Program ini didesain untuk membawa pendidikan berkelas dunia kepada banyak siswa di Indonesia. Di Provinsi Sumatera Utara Program ini bekerja di 15 kabupaten/kota (Medan, Langkat, Binjai, Deli Serdang, Tebing Tinggi, Tanjungbalai, Labuhanbatu, Toba Samosir, Tapanuli Utara, Tapanuli Selatan, Sibolga , Nias Selatan, Labuhanbatu Utara, Serdang Bedagai dan Humbang Hasundutan) dan 2 LPTK mitra USAID PRIORITAS (Unimed dan IAIN Sumatera Utara). [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.