Appara Indonesia Hadir Untuk Benahi Dunia Event

MEDAN, KabarMedan.com |  Para pelaku industri kreatif Indonesia menyadari baha dunia usaha merupakan tulang punggung perekonomian nasional yang sehat dan dinamis.

Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Penyelenggaraan dan Pelaksana Acara (APPARA) Indonesia Hendra Kaban mengatakan, kehadiran Appara Indonesia bertujuan untuk mewujudkan dunia usaha yang kuat, berdaya saing yang tinggi, dalam wadah penyelenggara dan pelaksana acara yang profesional.

“APPARA Indonesia berpusat di Medan. Kehadiran Appara Indonesia dengan anggota yang diisi oleh 40 event organizer yang aktif ingin membenahi dunia event di Sumut khususnya Kota Medan. Biasanya dalam event pemerintahan satu minggu sebelum acara. Kami ingin benahi ini. Baiknya prepare event itu dilakukan tiga bulan sebelum acara,” katanya didampingi Sekretaris Umum Yandrinal, Ketua Bidang Sertifikasi dan Pendidikan Ahmad Lutfi Hutasuhut, Kabid Keanggotaan T Azan di New York Room Hotel Adimulya Medan, Selasa (18/10/2016).

Baca Juga:  SANRIO Perkuat Perlindungan Kekayaan Intelektual di Asia Tenggara

Appara Indonesia juga ingin membina dan mengembangkan kemampuan kegiatan dan kepentingan pengusaha penyelenggara dan pelaksanaan acara di Indonesia. “Kita juga ingin mengembangkan iklim dunia usaha yang kondusif, bersih dan transparant. Keikutsertaan pengusaha yang seluas- luasnya kemungkinan dapat berperan secara efektif pada pembangunan nasional dalam tatanan ekonomi,” jelasnya.

Appara Indonesia merupakan wahana komunikasi dalam penyelenggaraan acara, antara pengusaha, pemerintah dan swasta. “Jadi di sini kami tekankan usaha yang bersih, kreatif, inovatif, transparan dan profesional. Kami ingin mewujudkan sinergi seluruh potensi ekonomi nasional dan internasional,” terangnya.

Plt Kepala Dinas Pariwisata Medan, Hasan Basri mengaku, pihaknya menginginkan adanya penyelenggaraan acara profesional, dan membutuhkan institusi profesional. “Jika Appara ingin profesional, ya harus memiliki legal formal, kekuatan hukum yang dikeluarkan Menkumham, memenuhi syarat sebagai perusahaan jasa, dan memiliki orang-orang yang profesional,” ungkapnya.

Baca Juga:  SANRIO Perkuat Perlindungan Kekayaan Intelektual di Asia Tenggara

Hasan Basri mengatakan, Appara dapat menjadi mitra produktif bagi Pemko Medan khususnya industri pariwisata, agar dapat menyelenggarakan event besar yang dapat membesarkan Kota Medan.”Kita mendorong agar Appara Indonesia dapat menghadirkan event-event berskala internasional. Harapan kami hal itu dapat tercipta,” akunya.

Seperti keinginan Pemko Medan pada tahun 2020 mendatang, dapat merealisasikan kunjungan wisatawan di Provinsi dapat sama dengan kunjungan wisata di Kota Medan. “Jika ada 2 juta orang datang ke Provinsi Sumut, semua wajib datang ke Medan. Dengan adanya Appara Indonesia pastinya dapat menghadirkan wisatawan ke Medan,” pungkasnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.