Bank Sumut Kembali Raih Predikat Sangat Bagus Kategori Bank Buku II

JAKARTA, KabarMedan.com | Majalah Infobank untuk kali keempat, kembali menilai Bank Sumut layak meraih predikat Sangat Bagus atas kinerja keuangan tahun 2018 kategori Bank Buku II aset di atas Rp25 triliun.

Predikat Sangat Bagus sendiri merupakan predikat tertinggi dari rating yang melibatkan 114 bank di Indonesia. Atas pencapaian kinerja tersebut, Bank Sumut dianugerahi penghargaan dalam event Infobank Award 2019 yang diserahkan di Grand Ballroom Kempinski Hotel, Jakarta, Jumat (29/8/2019).

Menurut Biro Riset Infobank, sebagaimana dikutip dari Majalah Infobank volume XLI nomor 494 edisi Juli 2019, ada empat pendekatan yang digunakan sebagai kriteria dalam rating dan menentukan penilaian, yakni pendekatan rasio keuangan penting, pertumbuhan, Good Corporate Governance dan profil risiko.

Berdasarkan keempat pendekatan tersebut, hanya 65 bank yang berhasil meraih predikat sangat bagus, 26 bank mendapatkan predikat bagus, 13 bank memperoleh nilai cukup bagus, 3 bank dinilai tidak bagus dan 7 bank tidak dapat di rating.

“Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi dan dukungan Infobank terhadap bank-bank yang berhasil meraih kinerja terbaiknya di tahun 2018 meski kondisi perekonomian sedang kurang kondusif,” kata Pemimpin Redaksi Majalah Infobank, Eko B. Supriyanto.

Eko juga menyebutkan, bahwa Biro Riset Infobank melakukan penelitian secara independen, tidak ada yang bisa menghalangi apa pun hasil penilaiannya.

Sementara itu, Direktur Utama Bank Sumut, Muchammad Budi Utomo menyampaikan apresiasinya terhadap prestasi yang diraih Bank Sumut ini. Menurutnya, penghargaan ini dapat dijadikan motivasi untuk tetap meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi kedepannya.

“Tentu kita sangat bersyukur atas prestasi ini. Tetapi prestasi ini tidak akan menjadikan Bank Sumut untuk berpuas diri melainkan akan terus meningkatkan kinerja dan pelayanan yang terbaik kepada nasabah,” ujar Budi, yang dalam kesempatan tersebut menerima langsung penghargaan.

Budi juga menyampaikan bahwa penghargaan ini dipersembahkan untuk seluruh nasabah dan masyarakat Sumatera Utara yang telah mendukung dan percaya kepada Bank Sumut, sehingga dapat terus berkontribusi dalam pembangunan ekonomi Indonesia khususnya Sumatera Utara.

Pada tahun 2018, Bank Sumut mencatatkan laba bersih senilai Rp502,64 miliar dan aset senilai Rp28,12 triliun. Pencapaian kredit dan dana pihak ketiga Bank Sumut berada dalam posisi Rp21,76 triliun dan Rp22,23 triliun.

Sementara modal inti berada dalam posisi Rp3,08 triliun. Untuk rasio NPL, hingga tahun 2018 Bank Sumut berhasil menurunkan NPL secara dengan konsisten hingga mencapai posisi 3,88%. [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.