Ini Identitas Mayat Wanita Dalam Kardus Diduga Korban Pembunuhan

MEDAN, KabarMedan.com  | Polisi menyelidiki penemuan mayat wanita dalam kardus yang ditemukan di sekitar Jalan Karya Rakyat, Gang Melati 1, Kelurahan Sei Agul, Medan Barat. Mayat wanita diduga korban pembunuhan itu ditinggal diatas sepeda motor.

Dari hasil penyelidikan sementara, petugas mengidentifikasi korban bernama Rika. “Dari identifikasi korban merupakan warga Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang,” kata Kapolsek Medan Barat, Kompol Rudi Silaen,” Rabu (6/6/20018).

Disinggung mengenai identitas lengkap korban, Rudi mengaku belum bisa merincikan lebih mengenai identitas korban. “Data tersebut diperoleh petugas saat melakukan penyelidikan,” jelasnya.

Saat ini pihaknya sedang memeriksa keterangan sejumlah saksi yang menemukan jasad perempuan tersebut.” Masih kita periksa. Kasus ini masih didalami,” pungkasnya.

Baca Juga:  Ibu Rumah Tangga Tewas Ditikam Saat Live Karaoke di Facebook

Diketahui, warga yang bermukim di sekitar Jalan Karya Rakyat, Gang Melati 1, Kelurahan Sei Agul, Medan Barat dibuah heboh. Pasalnya, ditemukan kardus berisi mayat wanita yang ditinggal diatas sepeda motor, Rabu (6/6/2018).

Mayat wanita diduga korban pembunuhan itu ditemukan dua warga bernama Darwis (25) dan Khairul (26) melintas di lokasi sekita pukul 02.00 Wib. Saat melintas mereka curiga dengan sepeda motor Honda Scoopy BK 5875 ABM yang terparkir di samping gereja HKBP Ampera, Sei Agul. Dimana, mesin sepeda motor tersebut dalam keadaan mati, namun namun lampunya menyala.

Baca Juga:  Pria Paruh Baya Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Mobil

Keduanya lalu mendekati sepeda motor itu dan mencari pengendaranya. Namun, mereka tidak menemukannya. Mereka pun curiga dengan kardus yang berada di sepeda motor itu.

Takut membuka kardus itu, keduanya menghubungi kepala lingkungan IV Sei Agul, dan dilanjutkan ke polisi. Petugas Polsek Medan Barat yang mendapat informasi turun ke lokasi. Saat dibuka ternyata kardus itu berisi mayat. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.