Tiga Pemain Asing PSMS Sudah Mendapat Pengesahan LIB

MEDAN, KabarMedan.com | Tiga pemain asing PSMS Medan yang baru dikontrak, Felipe Martin Dos Santos (Brazil), Alexandros Tanidis (Yunani), dan Shohei Matsunaga (Jepang) resmi mendapatkan pengesahan dari PT. Liga Indonesia Baru (LIB) untuk membela PSMS di Liga 1 putaran kedua.

“Sudah (pengesahan) sekitar pukul 16.00 WIB kemarin sudah turun. Jadi tidak ada masalah, mereka bisa tampil menghadapi Bhayangkara FC”, kata Sekretaris PSMS Julius Raja usai melepas keberangkatan skuad Kinantan, di Kebun Bunga, Rabu (01/08/2018).

Baca Juga:  Jelang Laga Kontra Tiongkok, Shin Tae-yong Waspadai Kebangkitan Tim Tuan Rumah

Julius Raja mengatakan, selain ketiga pemain anyar tersebut, Fret Butuan sayap PSMS Medan akan langsung bergabung dengan skuad Kinantan di Jakarta untuk mengahadapi Bhayangkara FC, Jumat (03/08/2018) di Stadion PTIK Jakarta Selatan, dimana sebelumnya Fret absen empat laga karena dipanggil kesatuannya mengikuti Pekan Olahraga Angkatan Darat (PORAD).

“Fret sudah bergabung degan tim karena sudah selesai mengikuti PORAD”, ucap Julius Raja.

Baca Juga:  PSMS Medan Optimistis Segera Gunakan Stadion Utama Sumut

Julius Raja berharap dengan materi pemain kali ini, PSMS bisa meraih poin perdana di kandang lawan. “Semoga dengan kekuatan sekarang ini bisa meraih poin. Satu saja pun sudah bagus apalagi kalau memang tentu lebihbagus lagi”, pungkas Julius.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.