Wakapolres Sergai Cek Kesiapan Gudang Logistik KPUD Serdang Bedagai

Wakapolres Sergai Mukmin Rambe Tinjau Gudang Logistik KPU Sergai/Nov

SERDANG BEDAGAI, KabarMedan.com |   Wakapolres Serdang Bedagai, Kompol Mukmin Rambe., melakukan pengecekan terhadap Gudang Logistik 1 KPUD Kabupaten Serdang Bedagai yang berlokasi di Dusun IV, Desa Pematang Guntung, Kecamatan Teluk Mengkudu, Senin (21/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan gudang dalam menghadapi tahapan Pemilu 2024.

Dalam pengecekan tersebut, Kompol Mukmin didampingi oleh sejumlah personel Polres Serdang Bedagai, termasuk Kasat Samapta Iptu Maruli Sihombing, KBO Samapta Iptu J. Tarigan, serta Padal Pengamanan Gudang Logistik Ipda Tober Silaban.

Baca Juga:  Polres Serdang Bedagai Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Teluk Mengkudu

Kehadiran mereka memastikan pengamanan serta kelancaran operasional di gudang tersebut.

Kompol Mukmin menekankan pentingnya pengawasan ketat terhadap barang-barang logistik.

“Mutasi piket harus terus diisi, dan petugas harus selalu memantau kondisi barang logistik. Koordinasi dengan KPUD juga penting, terutama dalam perbaikan listrik di gudang,” tegasnya.

Baca Juga:  Polsek Perbaungan Gelar Patroli KRYD, Cegah Kejahatan Jalanan dan Geng Motor

Selain itu, Wakapolres juga memberikan arahan terkait istirahat bergilir bagi personel pengamanan guna menjaga kesiapsiagaan.

Pengecekan ini diakhiri dengan instruksi untuk mempersiapkan alat pemadam kebakaran (APAR) sebagai langkah antisipasi.

Setelah pengecekan, rombongan Wakapolres meninggalkan lokasi dalam keadaan aman dan terkendali sekitar pukul 11.50 WIB.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.