MEDAN, KabarMedan.com | Saat ini sedang trend buket bunga yang dibungkus atau dihias dengan karung goni bekas. Adalah Rizka, Atika, dan Adli para remaja muda yang memiliki kreatifitas untuk menggunakan karung goni bekas sebagai pembungkus bunga, sebagai ciri khas yang dimiliki ‘La Venera Fleur’, brand yang diangkat mereka.
Ciri khas ini terinspirasi dari salah satu tokoh di Amerika yang bernama Flowers For Dreams, bertema bunga yang didesain natural lalu dibungkus memakai karung goni bekas agar tampak berbeda dengan bunga yang dijual di toko-toko bunga biasa.
La Venera Fleur sendiri merupakan nama dari toko bunga yang didirikan oleh Rizka, Atika, dan Adli. Melihat semakin banyaknya minat masyarakat terhadap berbagai macam bunga, ketiga mahasiswa USU ini memberanikan diri mencoba sesuatu yang baru dengan menjajaki bisnis usaha bunga tersebut.
Mencoba usaha dan berbisnis di usia muda tentunya tidak mudah dilakukan, apalagi dengan banyaknya saingan. Tapi, Rizka, Atika, dan Adli tidak mau menyerah begitu saja. Pada awal memulai berbisnis mereka sempat bingung untuk menemukan apa yang pas menjadi ciri khas dari La Venera Fleur ini.
Walaupun menggunakan karung goni bekas sebagai pembungkus, desain buket bunga dari La Venera Fleur ini sangat mewah dan berkesan. Keunikan itu yang sangat jarang didapatkan dan bahkan untuk saat ini hanya satu-satunya yang ada di Kota Medan.
Ketiga remaja kreatif ini mempunyai motivasi sendiri untuk tetap mempertahankan bisnisnya walaupun banyak sekali tantangan yang harus dihadapi ke depan terutama dalam hal persaingan usaha,
“Disini passion kami, dan kami juga ingin meningkatkan jumlah anak muda yang mempunyai kreatifitas dan memacu anak muda lainnya untuk selalu menciptakan hal yang baru,” ucap Rizka, salah satu founder dari La Venera Fleur.
Di La Venera Fleur pelanggan bisa memesan bunga dengan selera kita sendiri dan bisa memilih bentuk box yang akan digunakan. Bunga yang digunakan bukan sembarang bunga melainkan bunga impor dan bunga pilihan.
“Untuk melihat contoh buket bunga bisa melalui Instagram LAVENERA.FLEUR, dan kalau mau order bisa via Line @ndh8090r. Biaya yang ditawarkan untuk buket bunga La Venera Fleur ini cukup terjangkau dan bersahabat,” pungkas Rizka. [KM-01]