JAKARTA, KabarMedan.com | LINE Corporation menghadirkan stickers khusus, Custom Stickers yang memungkinkan pengguna menambahkan nama mereka ke stickers dengan karakter LINE, seperti Brown, Cony, dan Sally.
Sebelumnya, pengguna LINE telah disuguhkan stickers nama-nama populer di LINE Creators Market. Kini mereka bisa menyunting dan menuliskan nama sendiri dengan mudah di Custom Stickers sebagai bagian dari LINE Stickers. LINE Stickers hadir sebagai bentuk komunikasi nonverbal yang ekspresif di dalam aplikasi pertukaran pesan LINE.
Sejak peluncuran LINE stickers pada 2011 lalu, LINE telah menawarkan berbagai macam jenis stickers, mulai dari stickers animasi, bersuara, hingga stickers pop-up. Pada 2012, LINE memperkenalkan LINE Creators Market, sebuah platform yang memungkinkan pengguna LINE dari seluruh dunia untuk membuat dan menjual LINE stickers buatan mereka sendiri.
LINE stickers sudah tersedia sebanyak 4.7 juta buah dan sampai April 2019 terkirim sebanyak 433 juta kali setiap harinya. Melalui, LINE Custom Stickers ini, LINE memungkinkan penggunanya untuk mempersonalisasi dan menciptakan stickers mereka sendiri.
“Melalui LINE Custom Stickers ini, LINE tidak hanya ingin mendorong kreativitas penguna tetapi juga membuat percakapan di LINE menjadi lebih personal,” kata Dale Kim, Managing Director LINE Indonesia, Kamis (11/4/2019).
?Pengguna dapat dengan mudah menambahkan nama atau panggilan ke dalam stickers untuk mempersonalisasikannya sesuai dengan keinginan masing-masing. Setelah Custom Stickers ini berhasil didapatkan, pengguna memiliki akses yang tak terbatas untuk menyunting dan mengunduhnya.
?Cara Mengubahsuaikan Custom Sticker, yaitu Masuk ke toko resmi stickers dan unduh Custom Stickers, Klik “Edit Caption” yang terletak di kanan bawah stickers, Masukkan nama yang diinginkan ke dalam kolom yang tersedia, Pilih “Konfirmasi” dan unduh stickers yang sudah diedit, Custom Stickers ini bisa dimodifikasi dan diunduh kapan pun.
Nantinya, LINE Custom Stickers ini juga akan bisa diaplikasikan ke stickers lain, termasuk stickers buatan kreator lokal yang juga banyak digemari oleh pengguna LINE. Untuk keperluan bisnis, pengguna juga bsia menciptakan stickers yang menggunakan sapaan resmi serta memilih sejumlah kondisi yang sesuai dengan keadaan penggunanya.
Melalui misinya “CLOSING THE DISTANCE”, LINE akan selalu berupaya untuk menyediakan berbagai layanan yang bisa mendekatkan jarak serta memperkaya ragam hidup pengguna setianya.
Salah satunya melalui stickers khusus ini yang dapat memperkaya ragam hidup pengguna dan memberikan ruang bagi pengguna untuk berkreativitas serta membuat percakapan di LINE menjadi lebih personal. [KM-03]
?