Nelayan Hilang Saat Melaut di Nias Utara Ditemukan Selamat

NIAS, KabarMedan.com | Atasi Telaumbanua (30), nelayan yang sempat hilang saat melaut diperairan Nias Utara, Sumut, sejak Selasa (7/7/2020) ditemukan dalam kondisi selamat.

Demikian dikatakan Kepala Basarnas Nias M.Agus Wibiso melalui Humas Asanimu Waruwu, Jumat (10/7/2020).

“Korban ditemukan dalam kondisi selamat. Korban sudah dievakuasi ke rumahnya,” katanya.

Ia mengatakan, korban ditemukan nelayan yang melintas di antara perairan Kecamatan Sawo dan Lahewa, Kabupaten Nias Utara, Kamis (9/7/2020).

“Dengan telah ditemukannya dan dievakuasinya korban maka operasi SAR selesai dan ditutup. Seluruh unsur terlibat kembali ke satuan masing-masing,” ujarnya.

Diketahui, korban pergi melaut menuju Pulau Sarangbaung, Selasa (7/7/2020) dan seharusnya kembali pada hari itu juga. Namun, korban tidak kunjung kembali.

Pihak keluarga telah berupaya melakukan pencarian, namun belum ditemukan. Perisitiwa ini dilaporkan pihak keluarga ke Kepala Desa Desa Hiliduruwa, Kecamatan Tuhemberua dan diteruskan ke Basarnas Nias.

Dari laporan itu Basarnas Nias melakukan pencarian dan evakuasi. Tim gabungan masih melakukan pencarian dan menemukan korban dalam keadaan selamat. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.