Program Fasih Berbahasa Inggris “Let’s Talk” Resmi Launching di Medan

KABAR MEDAN | Di era globalisasi saat ini, bahasa Inggris perlu dikuasai oleh setiap masyarakat Indonesia. Hal ini disebabkan, mereka akan menjadi lebih kompetitif dalam skala global.

“Kita perlu meningkatkan performa kita untuk memberikan awal yang baru kepada generasi muda untuk belajar bahasa Inggris yang menyenangkan dan interaktif. Untuk itu, Yayasan Bunda Siti Bangun menggagas sebuah program fasih berbahasa Inggris bernama Let’s Talk,” kata penanggung jawab Yayasan Bunda Siti Banun (YBSB), H. Herludiansyah Pane, dalam acara launching Program Let’s Talk di Mall Centre Point Medan, Kamis (2/10/2014).

Dikatakannya, Let’s Talk adalah proyek komunitas yang didirikan YBSB untuk memberikan pembelajaran bahasa Inggris bagi keuntungan para murid dan guru di Indonesian. “Awalnya kita hanya sebuah yayasan amal yang fokus untuk meningkatkan pendidikan di pedesaan. Namun, seiring berjalannya waktu kita ingin berkontribusi kepada masyarakat agar juga mampu berbahasa Inggris. Program ini mentransformasi kehidupan para murid agar mereka bisa menjelajahi dunia, memperoleh informasi, menghasilkan ide baru yang inovatif, mengkomunikasikan ide dan opini mereka secara jelas melalui bahasa Inggris,” jelasnya.

Karena bahasa Inggris merupakan bahasa global dunia, melalui Let’s Talk siapa saja bisa meningkatkan pertumbuhan pribadi, menjadi pemimpin berkualitas, serta memiliki level keahlian berbahasa Inggris bagi generasi berikutnya untuk masa depan yang lebih baik.

Untuk mencapai objektif ini, program ini menggunakan metode Accelerated Learning sebagai dasar filosofi pengajaran mereka. Metode ini, juga dikenal sebagai AL, fokus pada para murid melakukan kegiatan bicara dan aktifitas.

“Pembelajaran terdiri dari elemen visual, audio, dan kinestetik yang akan memberikan pengalaman belajar yang lebih menstimulasi,” terang Herludiansyah Pane.

Dengan menguasai bahasa Inggris,katanya, para murid juga bisa mengakses Internet untuk mempelajari penemuan terbaru, tempat-tempat di berbagai belahan dunia, dan lainnya. Mereka juga bisa berinteraksi dengan masyarakat global dan netizen. Dengan kata lain, bahasa ini bisa menghubungkan para murid Indonesia dengan orang-orang di seluruh dunia.

“Tujuan kita adalah untuk memberikan program Let’s Talk diimplementasikan secara nasional dan kami percaya akan memperoleh dukungan dari pemerintah daerah dan pusat,” jelasnya.

Sementara itu, perwakilan Mall Centre Point, Pulus Tamie mengucapkan terima kasih kepada YBSB karena mempercayakan Mall Centre Point sebagai tempat diresmikannya program Le’ts Talk ini. “Salah satu kunci yang penting bagi generasi kita adalah bahasa Inggris, dimana bahasa Inggris tidaklah sesulit yang masyarakat pikir,” jelasnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.