Rapat P-APBD Ricuh, Ketua DPRD Humbahas Disiram Air

Tangkapan layar video kericuhan pembahasan P-APBD dalam rapat DPRD Humbahas.

MEDAN, KabarMedan.com | Kericuhan rapat anggota DPRD Humbang Hasundutan (Humbahas) viral di media sosial. Dalam video tersebut, tampak Ketua DPRD Humbahas Ramses Lumban Gaol disiram air oleh salah satu anggota.

Keributan tersebut bermula saat Ramses Lumban Gaol mengetuk palu mengesahkan sebuah putusan. Sontak, salah satu anggota DPRD Humbahas berdiri dan diikuti oleh beberapa anggota lainnya yang tidak setuju atas ketokan palu Ramses.

Baca Juga:  Kasus Penipuan Berjalan Lambat, Suplier Makanan Minta Keadilan

“Keputusan siapa? Cabut! Suka-suka kau,” ujar anggota DPRD dalam video tersebut.

Adu mulut kian memanas, Ramses pun harus menerima siraman air dari anggota yang tidak sepakat atas keputusan ketok palunya.

Sejumlah anggota menilai Ramses mengabaikan pendapat dari anggota lainnya yang mempertanyakan regulasi atas dasar pembahasan rancangan  Kebijakan Umum Anggaran – Plafon Perhitungan Anggaran Sementara (KUA – PPAS) P-APBD Tahun 2021.

Baca Juga:  Kasus Penipuan Berjalan Lambat, Suplier Makanan Minta Keadilan

Saat dikonfirmasi, Ramses mengatakan keributan tersebut terjadi saat pembahasan P-APBD. Sejumlah anggota dikatakannya tidak setuju membahas agenda tersebut di dalam rapat.

“Mereka minta P-APBD nggak usah dibahas. Kalau yang menyiram itu Ketua Fraksi Golkar Bantu Tambunan,” ujar Ramses, Selasa (21/9/2021). [KM-06]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.