LAMPUNG, KabarMedan.com | Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI), Persaki Lampung dan Forum Pendidik Sukanegara berhasil mengembangan Coca-Cola Forest sebagai sarana belajar. Ditempat ini, mereka memperkenalkan fungsi hutan bukan hanya sebagai fungsi ekologi, tapi juga sebagai fungsi ekonomi, fungsi pendidikan, fungsi sosial terangkum didalamnya.
Wajah pendidikan terpotret saat anak-anak SD Negeri 3 Sukanegara semangat mengikuti pembelajaran rutin yang didampingi Persaki dan Karyawan Coca-Cola Amatil Indonesia. Kegiatan rutin kali ini diikuti 30 pemuda perwakilan dari 30 negara yang tergabung dalam AISEC UNILA.
Coca-Cola Amatil Indonesia dalam kesempatan ini berbagi ispirasi lingkungan mulai dari clean up, menyemai, menanam, memelihara hingga memanen dan pengajaran pemanfaatan limbah padat dengan mendaur ulang kemasan bekas botol PET menjadi media tanam semi hydroponic.
Dalam kegiatan Coca-Cola Forest Fun Learning kali ini, SD Negeri 3 Sukanegara binaan Coca-Cola Amatil Indonesia ikut mendonasikan 500 batang tanaman cabai yang telah mereka semai beberapa waktu sebelumnya dari hasil pembelajaran rutin, kepada Pemuda Karang Taruna Dusun Sukomulyo Lampung Selatan.
Ogi Saputra, Ketua Karang Taruna Dusun Sukomulyo di dampingi jajaran pengurus menerima langsung 500 batang pohon cabai siap tanam.
“Kami terkesan dan tidak menduga semangat adik-adik kami yang telah mengajak kami selaku pemuda untuk bangkit dan sadar ikut mengembangkan semangat berbagi, saya mengapresiasi atas inisiatif anak-anak SD negeri 3 Sukanegara binaan Coca-Cola Amatil Indonesia Lampung, atas nama warga dan pemuda karang taruna mengucapkan terimakasih. Harapananya semoga apa yang telah dititipkan kepada kami menjadi manfaat dan membangun semangat baru sama –sama tumbuh dan berkembang di dusun kami,” katanya, Selasa (1/8/2017).
Coca-Cola Forest yang memasuki tahun ke-3 terus tumbuh dan berkembang bersama masyarakat zone 1 di Lampung Selatan. Hingga kini tercatat 720 anak pelajar sekitar zone 1 telah mengikuti pelatihan lingkungan, 36 kali pelatihan telah digelar, 2800 pohon jabon telah tumbuh subur, 1000 tananam cabai telah ditanam dengan teknik tumpang sari dan 5.000 bibit telah disemai.
Upaya CCAI dalam menjalankan program-program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Sustainability diterapkan dalam empat pilar, Environment, Our People, Wellbeing, dan Community. Coca-Cola Forest merupakan salah satu inisiatif yang dilakukan oleh CCAI untuk pilar Community dan Environment.
Berbagai inisiatif serupa juga telah dilakukan oleh CCAI—utamanya untuk masyarakat yang bersentuhan langsung dengan fasilitas CCAI di seluruh wilayah operasinya—antara lain melalui bantuan pendidikan bagi siswa berprestasi, bantuan infrastruktur, bantuan air bersih melalui Water for Life, serta penanaman pohon di area tangkapan air dan pelatihan masyarakat setempat melalui Coca-Cola Forest. [KM-03]