Sumatra Jazz Festival 2014 Hari Kedua Mendapat Aplaus Meriah Dari Penonton

The Overtunes

KABAR MEDAN | Di hari kedua penyelenggaraan Sumatra Jazz Festival 2014, Minggu (14/9/2014), tampil Next Level Project, YJC Latin, Citra Scholastika, Rio Febrian, D’Massiv, New Gruvi, Indro Hardjodikoro, Syaharani and Queenfireworks, Madeline Bell, The Overtunes, dan Barry Likumahuwa Project.

Penonton muda menyambut penampilan The Overtunes yang memang sudah mereka nantikan. Begitu juga dengan penampilan Barry Likumahuwa yang mendapat aplaus meriah. Di hari kedua ini, lagi-lagi Madeline Bell and Landesbergen Combo mendapat perhatian lebih dari penonton. Penyanyi soul berkulit hitam ini memang penghibur sejati, ia bisa membangun suasana menjadi lebih hidup.

Madeline lagi-lagi turun dari panggung menghampiri penonton. Ia selalu berusaha mempersatukan dirinya dengan penonton. “Are you enjoy with my show?” tanya Madeline dan dijawab meriah oleh penonton. “Yeah!” Madeline memang artis senior yang kaya pengalaman. Ia pernah menjadi backing vocal Elton John, Keith Martin, Eric Clapton, dan sejumlah artis lain.

“Seperti yang sudah kami janjikan sejak awal, Sumatra Jazz Festival 2014 ini memang dimaksudkan untuk memberikan hiburan terbaik bagi warga Kota Medan. Tahun depan, kita bikin yang lebih bagus lagi,” ujar Prima Tarigan, Promotor dari Persada Kreasi Production.

Menurut Prima, Persada Kreasi Production sudah mempersiapkan beberapa pertunjukan besar lainnya hingga akhir tahun ini. Menurutnya, warga Kota Medan layak untuk mendapatkan hiburan berkualitas. Ia berharap, konser demi konser yang disajikan pihaknya bisa menjadi penarik wisatawan dari dari daerah lain untuk datang ke Medan. [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.