BPBD Minta Dinas Pertamanan Segera Lakukan Pendataan Pohon Tua di Kota Medan

KABAR MEDAN | Badan Penanggulangan Bencana Kota Medan meminta pihak Dinas Pertamanan Kota Medan untuk segera melakukan pemeliharaan terhadap pohon yang sudah tua di Kota Medan.

Hal ini menyusul banyaknya pohon tumbang dan menimpa pengendara mobil maupun menelan korban jiwa akibat kejadian tersebut.

“Pihak pertamanan yang berwenang dan kita sarankan untuk segera meneliti dan melakukan pemeliharaan pohon yang sudah tua segera mungkin. Hal ini dilakukan agar tidak lagi terulang kejadian seperti ini,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kota Medan, Hanna Simanjuntak dilokasi kejadian, Senin (27/10/2014).

Baca Juga:  Pasangan Pengedar Sabu di Labusel Ditangkap di Kamar Kost

Sekcam Medan Petisah, Ilyam Chandra Simbolon mengaku, pihaknya sudah berkali-kali menyurati Dinas Pertamanan untuk segera melakukan pendataan terhadap pohon di Kota Medan yang tidak layak diwilayahnya. “Sudah berkali-kali kita surati untuk dilakukannya pendataan, tapi sampai sekarang belum ada tanggapan juga,” katanya.

Baca Juga:  Polres Sergai Amankan Pelaku Judi KIM dalam Razia Pekat Toba 2024

Kita berharap, Dinas Pertamanan untuk segera melakukan pendataan ini, agar tidak lagi terjadinya korban jiwa. “Kalau bisa sesegera mungkin,” katanya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.