MEDAN, KabarMedan.com | Ihsan (16) babak belur dihajar warga Pasar IV Marelan, Selasa (21/07/2015). Warga Jalan Pulau Ambon, Belawan ini kepergok saat hendak mencuri sepeda motor warga setempat bernama Maryadi yang terparkir dihalaman rumahnya.
Awalnya, korban sedang memanaskan sepeda motor dihalaman rumahnya. Korban kemudian masuk ke dalam rumah untuk mengambil sesuatu.
Saat bersamaan, pelaku bersama rekannya Dedi (buron), masuk kedalam halaman rumah pelaku. Apes, saat hendak membawa kabur sepeda motor itu, korban keburu keluar dari dalam rumah.
Melihat sepeda motornya hendak dibawa kabur, korban berteriak maling. Warga yang mendengar lalu mengejar dan menangkap Ihsan. Sementara rekannya Dedi melarikan diri.
Warga yang emosi, lalu menghajar pelaku hingga babak belur. Tak hanya itu warga yang emosi menyiramkan bensin ke tubuh pelaku dan hendak membakarnya. “Ayo bakar aja. Matikan aja pelaku,” kata warga yang emosi.
Pelaku Ihsan mengaku, bukan dirinya yang mencuribsepeda motor. “Bukan aku yang nyuri bang, tapi si Dedi. Aku cuma ikut-ikutan. Tidak tahu kenapa di tengah jalan dia tiba-tiba ngajak saya maling,” jelasnya.
Puas memukuli pelaku, warga kemudian menyerahkan pelaku ke kantor polisi guna mempertanggung jawabkan perbuatannya. [KM-03]