Nyumi-nya Bisnis Kue Kering dan Pie Susu L’Viera

MEDAN, KabarMedan.com | Berawal dari bisnis kue kering setiap musim Lebaran dan Natal, Elviera Damanik, atau yang biasa akrab disapa Ibu Vera mulai menjajal bisnis pie susu. Awalnya Vera hanya iseng mencoba berbagai resep kue. Sebelum memulai bisnis pie susu, semula ia membuat bisnis macaroni schotle panggang.

“Anak saya dari kecil hobinya makan makanan yang berbentuk pasta, seperti spaghetti, fettuccini dan macaroni. Saking seringnya membuat macaroni schotle panggang, saya kepikiran untuk dijual aja,” kata ibu satu anak ini.

Dari macaroni schotle panggang, ia mulai berkreasi dengan berbagai kue kukus, seperti bolu kukus, brownies, dan kue karamel. Lama-kelamaan kue yang dibuat Vera semakin bervariasi tergantung pada pesanan pelanggan.

“Biasanya pelanggan saya pesan untuk acara wirid atau rapat di kantor. Enggak jarang juga mereka pesan untuk arisan atau sekedar makan di rumah saat weekend bersama keluarga,” tuturnya, Selasa (22/12/2015).

Bagi Vera, membuat kue sudah menjadi hobi di samping pekerjaannya sebagai financial consultant di sebuah perusahaan asuransi. Namun belakangan, ia justru lebih disibukkan dengan pesanan kue dibandingkan bertemu dengan nasabah.

Pie susu L’Viera, begitu ia melabeli produk pie susu buatannya. Bermodalkan akun di media sosial, ia berhasil memperoleh puluhan pelanggan dari berbagai kalangan.

“Saya biasanya mempromosikan pie susu ini lewat BBM, Instagram, dan Facebook. Untuk pelanggan saya mulai dari karyawan swasta, PNS, sampai anggota dewan,” ujarnya.

Pie susu yang dibuat Vera memiliki rasa yang variatif. Mulai dari original, cokelat, strawberry dan mangga. Pilihan toppingnya pun beragam mulai dari kismis, keju dan chocochip.

“Kebanyakan orang memesan pie susu rasa original. Mereka bilang rasanya lebih enak dibandingkan pie susu yang dibeli dari Bali,” ulasnya.

Untuk harga, Vera mematok harga Rp2.500,- untuk satu pie susu original. Sedangkan yang memakai topping dihargai Rp2.750,- Ia juga menambahkan, pie susu yang ia buat selalu fresh from the oven.

“Jadi proses produksinya satu hari. Kalau pesan hari ini, besok baru diantar. Jadi saya tidak membuat stok,” katanya sembari menambahkan, kue buatannya telah terjual hingga 3.000 pcs sampai dengan September 2015.

Sekilas tentang bisnis kue keringnya, Ibu Vera mengatakan ia menyediakan berbagai varian kue kering seperti Nastar, Skippy, Kaastangel, Bangkit Melati, Putri Salju, Spekulas, Black Forrest, Sweet Cherry Cookies, Nuttela Cookies, Bangkit 2 Rasa, Havermut Cookies, Cheese Stick, Cornflake Crunchy. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp125.000,- per toples ukuran satu kilogram. Untuk pemesanan kue, bisa dilakukan melalui no hp 081263360161. [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.