Tabrak Mobil, Duo Jambret Babak Belur Dimassa

MEDAN, KabarMedan.com | Boy dan Koko, warga Jalan Sei Batu Gingging, Kecamatan Medan Baru, babak belur dihajar massa di Jalan KH Wahid Hasyim, Jumat (14/8/2015).

Dua sekawan ini ditangkap karena menjambret tas seorang wanita yang diketahui bernama Novi.

Informasi dihimpun, kejadian berawal saat korban hendak masuk ke dalam kantor Harian Tribun Medan di Jalan KH Wahid Hasyim, untuk melakukan diskusi.

Baca Juga:  Kejari Sergai Musnahkan Barang Bukti 118 Perkara yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap

Saat hendak masuk ke dalam halaman kantor, dua pelaku yang mengendarai sepeda motor langsung menjambret tas milik korban.

Korban yang dijambret lalu berteriak maling. Mendengar teriakan korban, pelaku pun tancap gas.

Aksi kedua pelaku terhenti, setelah sepeda motor yang dikendarai menabrak mobil di depannya. Tak ayal, kedua pelaku pun menjadi bulan-bulanan warga yang menangkapnya. Selanjutnya, kedua pelaku diboyong ke Polsek Medan Baru guna pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga:  Kejari Sergai Musnahkan Barang Bukti 118 Perkara yang Telah Berkekuatan Hukum Tetap

Kanit Reskrim Polsek Medan Baru, Iptu Adi Putranto, ketika dikonfirmasi mengatakan masih melakukan pemeriksaan terhadap kedua pelaku.

“Sudah kita amankan dan masih dalam pemeriksaan. Kasus ini masih kita lidik,” pungkasnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.