Tak Punya Helm, Putra Bongkar Kios Judika

KABAR MEDAN | Hanya gegara tak punya helm, Suryadi Putra (24) warga Jalan Pasar I Marelan,Kecamatan Labuhan Deli menjadi gelap mata. Pria bertato bunga mawar dipundaknya ini nekad membongkar kios helm milik Hisar Judika Purba (26) di Jalan Asrama, Kecamatan Helvetia,Senin (8/9/2014).

Apes,aksi pelaku diketahui warga dan meneriakinya maling.Tak ayal, pelaku ditangkap massa dan menghajarnya hingga babak bel ur.Warga yang emosi juga menyiramkan bensin ketubuh pelaku dan hendak membakarnya hidup- hidup. Beruntung, nyawa pelaku terselamatkan setelah personil Polsek Helvetia yang turun kelokasi langsung mengamankan pelaku dan memboyongnya ke Polsek guna pemeriksaan lebih lanjut. “Baru sekali aku mencuri bang, itupun lantaran aku tak punya helm,” katanya saat membuat pengakuan di Polsek Helvetia.

Baca Juga:  Polres Sergai Amankan Pelaku Judi KIM dalam Razia Pekat Toba 2024

Informasi yang dihimpun, kejadian ini bermula saat pelaku membongkar pintu samping kios dan hendak mengambil helm milik korban. Namun,aksinya diketahui oleh salah seorang warga yang pada saat itu tengah melintas dan melihat pintu kios tengah terbuka.”Saya tahunya pada saat warga berteriak maling. Pas warga mengejar, akhirnya dapat dan dipukuli sama warga,” ucap korban.

Baca Juga:  Hari ke 10 Operasi Patuh Toba 2024, Kejadian Laka Lantas dan Pelanggaran Menurun

Kanit Reskrim Polsek Medan Helvetia, AKP Hendrik Temaluru saat dikonfirmasi memebenarkan telah diamankannya pelaku. ” Sudah kita amankan dan masih kita periksa.Korban juga telah membuat laporan dan sudah kita mintai keterangannya,” ujarnya singkat. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.