Tourism Malaysia Medan Sukses Gelar Webinar ‘Rindu Malaysia’ Bersama Negeri Johor

MEDAN, KabarMedan.com | Pertemuan Presiden RI Joko Widodo dengan Perdana Menteri Malaysia, Tan Sri Dato’ Haji Muhyiddin bin Haji Muhammad Yassin di Istana Merdeka, Jakarta pada 5 Februari 2021 tampaknya membawa angin segar bagi industri pariwisata yang tertatih-tatih bangkit dari kevakuman akibat dampak Covid-19.

Dalam pertemuan tersebut, Kedua kepala negara bersepakat untuk membentuk Reciprocal Green Lane atau Travel Corridor Arrangement (RGL/TCA), yang merupakan kesepakatan terkait kemudahan perjalanan bagi warga kedua negara.

Menyongsong RGL/TCA Indonesia & Malaysia, Tourism Malaysia Medan bersama pelaku industri pariwisata Negeri Johor, yang terdiri dari Hotel, Theme Park dan Water Park, pusat kerajinan tangan, serta MHTC mengadakan Webinar dengan mengusung tema ’Rindu Malaysia’ pada 22 Februari 2020, memanfaatkan platform Zoom.

Konsul pelancongan Malaysia Medan, Hishamuddin Mustafa, yang menjadi moderator pada program tersebut mengatakan bahwa meskipun kebijakan RGL/TCA masih akan terbatas pada WNI dan WNA yang ingin melakukan perjalanan bisnis mendesak, perjalanan diplomatik, dan kedinasan pada masa pandemi Covid-19.

“Tidak ada salahnya kita sering melakukan webinar, membagi informasi perkembangan terkini seputar produk pelancongan yang ada di negeri jiran. Hal ini dilakukan agar Malaysia tetap ada di hati dan pikiran penduduk Sumatera, hingga perbatasan benar-benar dibuka untuk turis asing tanpa sekatan lagi,” kata Hishamuddin.

Webinar Rindu Malaysia Series 1 – 2021 bersama Negeri Johor berhadiah dengan total 28.7 juta rupiah terdiri dari pulsa Rp100,000, voucher menginap di Austin Hotel dan Holiday Inn, hingga paket tur mengunjungi Kampus Edu-pelancongan UTM, Kompleks Kraf Johor Bahru, Desaru Coast, dan Sunway City Iskandar Puteri.

“Kita semua berharap, agar pandemi ini bisa segera teratasi, industri pelancongan beransur pulih, dan aktiviti melancong ke luar negara bisa dilakukan lagi dengan aman dan nyaman”, ujar Hishamuddin menutup webinar. [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.