Bupati Sergai Hadiri Rapat Bersama Presiden Jokowi di IKN, Bahas Perencanaan Pembangunan Terpadu

SERDANG BEDAGAI, KabarMedan.com | Bupati Serdang Bedagai (Sergai), H. Darma Wijaya, turut hadir dalam rapat yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Ibu Kota Nusantara (IKN), Selasa (13/8/2024). Pertemuan ini diikuti oleh ratusan kepala daerah dari seluruh Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Darma Wijaya menyebutkan bahwa rapat ini merupakan momen bersejarah yang menandai dimulainya kolaborasi erat antara pemerintah pusat dan daerah dalam rangka mewujudkan visi Indonesia Maju melalui pembangunan IKN.

“Presiden menekankan pentingnya perencanaan pembangunan yang matang dan terintegrasi di setiap daerah,” ujar Darma Wijaya usai rapat. Ia menambahkan bahwa Presiden juga mendorong kepala daerah untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif guna mempercepat pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Darma Wijaya menyatakan bahwa dirinya menyambut baik arahan Presiden tersebut dan merasa terhormat bisa menghadiri rapat yang penting ini. “Arahan beliau sangat relevan dengan visi pembangunan Sergai. Kami akan menerjemahkan arahan ini ke dalam program-program konkret yang berdampak langsung pada masyarakat,” katanya.

Baca Juga:  Pemkab Sergai - Pengadilan Agama Sei Rampah Luncurkan Dua Aplikasi Inovatif Untuk Layanan Cepat dan Transparansi

Ia juga menjelaskan bahwa arahan Presiden sejalan dengan program prioritas pembangunan Kabupaten Sergai yang dikenal dengan sebutan Sapta Dambaan, khususnya pada poin tentang infrastruktur terintegrasi dan birokrasi yang bersih serta melayani.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur di Sergai serta menciptakan birokrasi yang transparan dan efisien. Hal ini penting untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menarik minat investor,” tegas Darma Wijaya.

Lebih lanjut, Bupati Sergai menekankan pentingnya kolaborasi dan inovasi dalam membangun Kabupaten Sergai. “Dengan semangat yang sama, kami berharap Sergai dapat menjadi daerah yang berhasil mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.”

Rapat yang dihadiri oleh 517 pimpinan daerah tersebut juga memberikan kesempatan bagi para kepala daerah untuk melihat langsung perkembangan pembangunan di IKN. Presiden Jokowi dalam rapat tersebut menjelaskan bahwa IKN bukan hanya akan menjadi pusat pemerintahan baru, tetapi juga contoh kota masa depan dengan konsep “forest city,” yang mengutamakan lingkungan hijau.

Baca Juga:  Bupati dan Wabup Sergai Buka MTQH ke-XXI Tingkat Kabupaten

Presiden pun mengajak para kepala daerah untuk menerapkan konsep serupa di wilayah mereka masing-masing dan menekankan pentingnya perencanaan jangka panjang yang matang dan terperinci, meski mungkin tidak akan selesai dalam satu periode kepemimpinan.

“Kita harus bisa merencanakan dan mengonsep kotanya agar sesuai dengan apa yang ingin kita capai di masa depan,” pesan Presiden Jokowi kepada para kepala daerah.

Dengan arahan ini, Bupati Darma Wijaya dan Wakil Bupati Adlin Tambunan berharap dapat terus memajukan Kabupaten Sergai sesuai dengan visi Indonesia Maju dan menjadi kabupaten yang “Maju Terus; Mandiri, Sejahtera, dan Religius.”[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.