HIPMI PT Sumut Akan Gelar HIPMI Trade Mission Asean 2015

Wagub Sumut Tengku Erry Nuradi berphoto bersama usai menerima audiensi Organizing Committee HIPMI Trade Mission Asean 2015 di ruang kerjanya Kantor Gubernur Jl Diponegoro Medan, Selasa (21/4/2015).

MEDAN, KabarMedan.com | Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Ir H Tengku Erry Nuradi MSi, berharap Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI-PT) mengenalkan potensi Sumut di ajang HIPMI Trade Mission Asean 2015 mendatang.

Harapan itu dikemukan Tengku Erry Nuradi saat menerima Organizing Committee HIPMI Trade Mission Asean 2015 di ruang kerjanyaKantor Gubernur Jl Diponegoro Medan, Selasa (21/4/2015).

Hadir dalam audiensi Ketua Umum HIPMI PT Sumut Syahrul Akbar, Sekretaris Umum Dede H Said, anggota HIPMI PT Sumut Samuel Hutajulu, Wan Diza Aprillida, Sofa Nadhira, Mustaqim Imanullah, Putra Ahmad Syarif Irawan Pasaribu, Said Idris Al Idris, Arimansyah dan Indra S.

Sementara Wagub Sumut didampingi Staf Ahli Gubernur Sumut, Ir Aspan Sofian, Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Sumut, Drs Masri MSi, Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Pengarah Kesbangpolinmas Sumut, Drs Indra.

Dalam kesempatan itu, Erry mengimbau mahasiswa yang tergabung dalam HIPMI-PT untuk memahami berbagai potensi yang dimiliki Sumut, baik Sumber Daya Alam (SDA), Sumber Daya Manusia (SDM) dan hal lainnya.

“Pemahaman itu akan sangat bermanfaat nanti dalam upaya mengenalkan potensi Sumut kepada pihak lain. Dengan demikian, diharapkan akan terjalin hubungan kerjasama dengan berbagai pihak,” harap Erry.

Erry yang juga pernah menjabat Ketua HIPMI Medan dan Sumut ini juga memberikan sejumlah saran kepada pengurus HIPMI-PT untuk giat menimba ilmu dalam upaya mengembangkan usaha.

“Pengalaman adalah guru yang terbaik. Tetapi arahan dari sejumlah senior juga banyak manfaatnya, karena mereka sudah merasakan pahit manis membangun bisnis. Mulai dari jatuh, bangun, jatuh dan bangun lagi hingga berhasil,” terang Erry.

Selain itu, Erry juga mendorong HIPMI-PT untuk jeli melihat peluang pasar, termasuk menghasilkan produk unggulan yang menarik minat konsumen.

“Jaga integritas dan kualitas. Keduanya merupakan modal untuk sukses,” sebut Erry.

Erry juga mengajak HIPMI-PT untuk memenangkan era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) yang efektif akan diberlakukan akhir Desember 2015 mendatang.

“Kita harus mendapatkan manfaat dari pemberlakuan MEA. Kita jangan sampai jadi penonton di rumah kita sendiri. Harus menjadi pemenang. Untuk itu, analisa apa yang dibutuhkan era MEA. Cari solusinya dan tawarkan dengan bijak,” papar Erry.

Tidak lupa Erry berpesan, dengan misi dagang yang akan dilaksanakan di HIPMI Trade Mission Asean 2015, HIPMI PT Sumut memperoleh pangalaman dari pengusaha muda perguruan tinggi asal Malaysia maupun Singapura.

“Lihat, perhatikan, pahami dan terapkan di Sumut. Delegasi nantinya harus mampu mengaplikasikan ilmu yang di dapat dalam HIPMI Trade Mission Asean 2015,” pesan Erry.

Sementara Ketua Umum HIPMI PT Sumut, Syahrul Akbar mengatakan, HIPMI PT Sumut akan mengadakan HIPMI Trade Mission ASEAN 2015 di Singapura dan Malaysia yang didalam missi tersebut juga akan dilaksanakan Young Leaders Summit 2015 dimana acara tersebut merupakan ajang pertemuan antara pemimpin-pemimpin muda (mahasiswa) dari negara Indonesia, Singapura dan Malaysia dalam menanggapi ASEAN Economic Community 2015. Jadwal keseluruhan kegiatan digelar mulai tanggal 11 s/d 14 Mei 2015 di Singapura dan Malaysia.

“Delegasi yang akan mengikuti misi tersebut sebanyak 40 orang yang terhimpun dari anggota HIPMI PT seluruh Indonesia, yang 80 persen dari anggota HIPMI PT Sumut,” ujar Akbar.

Tujuan kegiatan, sebut Akbar, untuk membuka jaringan para pebisnis dan pemimpin muda ASEAN, melakukan studi banding tetang penerapan sistem pendidikan yang baik menjelang MEA 2015, studi banding tetang penerapan sistem pemerintahan yang baik menjelang MEA 2015, mendapatkan informasi tentang tatanan regulasi di negara ASEAN dalam menghadapi MEA 2015 dan merumuskan satu rangkuman rekomendasi kepada pemerintah Indonesia, eksekutif dan legislatif dalam membuat regulasi serta rancangan undang-undang yang pro kepada pengusaha di tanah air dalam menghadapi MEA 2015.

“Dengan missi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengusaha muda khususnya mahasiswa di Sumut,” harap Akbar.

Ketua I HIPMI PT Sumut, Jamson H Tampubolon menambahkan, HIPMI-PT Sumut dalam misi ini juga mempunyai tujuan agar pengusaha-pengusaha muda yang ada di Singapura dan Malaysia dapat datang ke Sumut dan dapat berinvestasi di Sumut.

“HIPMI-PT menghadirkan 40 delegasi. Kita berharap pengusaha Muda dari Malaysia dan Singapura lebih dari 40 delegasi dapat hadir di Sumut,” ujar Jamson. [KM-01]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.