Jabat Kapolres Sergai, AKBP Oxy Yudha Pratesta Mohon Dukungan Masyarakat

SERDANG BEDAGAI,KabarMedan.com | AKBP Oxy Yuda Pratesta memohon dukungan masyarakat Serdang Bedagai (Sergai) terutama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dalam menjalani tugas sebagai Kapolres baru di Sergai.

Ia menyampaikan, baru kali ini bertugas di Sumatera Utara, dan langsung ditempatkan di Kabupaten Sergai sebagai Kapolres dimana sebelumnya ia berdinas di Kota Jakarta.

“Sebelumnya saya dinas di Jakarta, dan baru hari ini bertugas di Sumut”, kata Oxy Yudha Pratesta pada acara pisah sambut Kapolres Sergai, di Mapolres Sergai, Senin (17/04/2023).

Ia mengungkapkan akan segera menyesuaikan diri dengan situasi di Sergai supaya bisa menjalani tugas dengan baik membantu Bupati dan melayani masyarakat Sergai.

“Kami mohon dukungan selama bertugas di sini, kami akan berusaha melayani dengan baik, mohon doa restu untuk bekerja seikhlasnya. Kami meninggalkan tanah kami untuk berladang di sini insyaallah pahala sama”, tukasnya.

Sebelumnya AKBP. Dr. Ali Machfud Kapolres lama menyampaikan terima kasih kepada Bupati Sergai, Darma Wijaya beserta unsur Forkopimda, seluruh tokoh masyarakat dan personil Polres Sergai yang telah banyak membantu dan memberikan dukungan selama bertugas sebagai Kapolres Sergai.

Baca Juga:  Sanggar Belajar Umi Yati Gelar Rangkaian Acara Meriahkan 1 Muharram 1446 Hijriah

Ia mengatakan, dirinya tidak pernah ingin pergi meninggalkan Kabupaten Sergai, namun karena perintah tugas maka harus dilaksanakan karena berkaitan dengan struktur jabatan.

“Mutasi jabatan adalah hal yang biasa karena merupakan tour of duty, saya tidak pernah ingin pergi dari sini tapi memang tugas karena kalau tidak maka saya tidak akan naik pangkat”, ujarnya.

Ia pun berharap kepada Bupati Sergai, unsur Forkopimda, tokoh masyarakat serta personil Polres untuk memberikan dukungan kepada Oxy Yudha Pratesta memimpin Polres Sergai.

“Kami mendoakan Bapak Oxy agar dapat memimpin Polres Sergai lebih baik lagi supaya masyarakat semakin aman dan nyaman”, ucapnya

Ia juga menyampaikan permohonan maaf jika selama berdinas ada melakukan khilaf dan salah serta memohon doa restu untuk dapat melaksanakan tugas sebagai Kabag Wasidik Ditresnarkoba Polda Sumut.

“Semoga persaudaraan, persahabatan yang telah terjalin tidak berakhir dan terus bersilaturahmi dan itu memang yang harus kita lakukan, mudah-mudahan kita semua mendapatkan barokah dan hidayah dari Allah subhanahu wa ta’ala”, pungkasnya.

Baca Juga:  Sanggar Belajar Umi Yati Gelar Rangkaian Acara Meriahkan 1 Muharram 1446 Hijriah

Sedangkan Bupati Darma Wijaya didampingi Wabup Adlin Tambunan dan unsur Forkopimda menyampaikan apresiasi kepada AKBP Ali Machfud yang pindah tugas ke Polda Sumut sebagai Kabag Wassidik Ditresnarkoba.

“Kami hanya bisa mengucapkan terimakasih kepada Bapak Ali, banyak persoalan tetapi bisa diselesaikan dengan baik. Dengan tangan dingin pak Ali tidak ada kasus yang menonjol semua bisa diselesaikan dengan baik”, kata Darma Wijaya.

Selain itu kata Darma Wijaya Ali Machfud juga banyak memberika masukan tentang pembangunan di Kabupaten Sergai sehingga beberapa usulannya sudah menjadi rencana Bupati dan Wabup untuk dilakukan pada tahun ini.

Untuk Kapolres yang baru Darma Wijaya berharap dapat melaksanakan tugas dengan baik dan dapat bekerjasama dengan seluruh stakeholder di Sergai terutama unsur Forkopimda.[KM-04]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.