Bandar 2 Kg Sabu Tewas Ditembak Polisi

MEDAN, KabarMedan.com | Seorang bandar narkoba ditembak mati personil Polsek Medan Timur, karena melawan petugas saat dilakukan pengembangan. Dari pelaku disita 2 Kg sabu sebagai barang bukti.

“Pelaku adalah Aiyub (54) warga Aceh,” kata Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Sandi Nugroho didampingi Kapolsek Medan Timur, Kompol Wilson Pasaribu di Rumah Sakit Bhayangkara, Medan, Minggu (13/8/2017).

Pengungkapan ini berawal dari informasi adanya transaksi sabu di Jalan Beo, Prumnas Mandala pada Sabtu 12 Agustus 2017. Dari informasi itu petugas melakukan penyelidikan. “Petugas yang mendapati pelaku membawa sabu dalam kantong plastik lalu menangkapnya,” ujarnya.

Dari hasil interogasi pelaku menyebut lokasi transaksi pada salah satu apartemen di Jalan Palang Merah, Medan. “Saat di lokasi ternyata pemesan sabu itu tidak datang,” ujarnya.

Pelaku juga mengaku pernah melalukan transaksi di Kanal Patumbak. “Disana pun pemesannya juga tidak datang. Disitu pelaku mencoba melarikan diri, sehingga petugas memberikan tindakan tegas terukur,” jelasnya.

Petugas pun membawa pelaku ke rumah sakit Bhayangkara Medan untuk mendapat pertolongan. Namun, pelaku tewas saat perjalanan ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan. “Pelaku kehabisan darah dengan tiga luka tembak di bagian punggung,” tambahnya.

Pelaku merupakan bandar dan juga pimpinan kelompok jaringan pengedar narkoba. Dia juga salah satu pemasok sabu ke Medan dan Aceh.

“Sabu ini dari Malaysia. Sebelum datang ke Medan, pelaku berada di Bogor untuk mengedarkan sabu. Jadi, dia datang ke Medan untuk dengan membawa 50 kg sabu. 2 kg yang disita merupakan sisa dari 50 kg sabu yang telah diedarkan,” jelasnya.

Saat ini petugas masih melakukan pengejaran terhadap kurir berinisial R dan pemesan sabu berinisial TN. “Kasus ini masih dikembangkan,” pungkasnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.