Tim Evakuasi Hercules Masih Lakukan Pencarian Senjata dan Amunisi

MEDAN, KabarMedan.com | Tim evakuasi TNI AU dan Polri hingga kini masih terus melakukan upaya penggalian reruntuhan bangunan di lokasi jatuhnya pesawat Hercules C-130 di Jalan Jamin Ginting, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan.

Panglima Komando Operasi 1 TNI AU, Marsekal Muda Agus Dwi Putranto, Kamis (2/7/2015) menyebutkan, pencarian difokuskan untuk mencari amunisi dan senjata milik TNI yang masih tertimbun.

Baca Juga:  Polres Sergai Gagalkan Penyelundupan 25 Pekerja Migran Ilegal

“Kita hari ini masih melanjutkan dan merapikan. Amunisi sebagian besar sudah ditemukan, kalau senjata pistol nanti kita lihat lagi datanya,” katanya.

Ditambahkannya, pencarian  hari ini merupakan pencarian tahap ketiga yang mereka lakukan.

“Total amunisi tambahan yang berhasil ditemukan sekitar 3.600 butir. Proses lanjutan masih tetap berlangsung. Amunisi sebagian besar sudah ditemukan,” ungkapnya. [KM-03]

Berkomentarlah secara bijaksana dan hindari menyinggung SARA. Komentar sepenuhnya menjadi tanggungjawab komentator.